KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID – Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Chris Indra Wijaya menggelar buka puasa bersama (Bukber) dan Konsolidasi dapil 3 Partai NasDem di Rumah Makan Saung Salembaran, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. Rabu (19/4/2023).
Baca Juga: Anggota DPRD Kab Tangerang Chris Indra Wijaya Berangkatkan 4 Orang Ustadz Umroh Gratis
Diketahui, acara tersebut dihadiri oleh ketua DPC Kecamatan Kosambi, Ketua DPC Kecamatan Teluknaga, Ketua DPC Kecamatan Pakuhaji, Ketua DPC Kecamatan Sepatan dan Ketua DPC Kecamatan Sepatan Timur serta 53 DPRt Se-Dapil 3.
Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Chris Indra Wijaya mengatakan, bahwa acara Konsolidasi Dapil 3 Partai NasDem ini adalah kegiatan rutin yang selalu ia lakukan setiap tahunnya. Selain itu pada kesempatan itu pun dirinya mengajak para tim untuk berbuka puasa bersama demi menyatukan dan memperkuat hubungan antar tim.
“Alhamdulillah semua tim bisa berkumpul bersama dan masih solid. Terus bersatu, berjuang bersama dan pasti menang,” kata Chris Indra Wijaya dalam sambutannya, Rabu (19/4/2023).
Chris menambahkan, dengan dilakukannya konsolidasi tersebut pihaknya yakin Partai NasDem akan meraih suara pantastis pada pemilu 2024 mendatang. Selain itu pihaknya pun yakin NasDem unggul di Banten.
“Pada pemilu 2019 lalu, tim peraih suara terbanyak sudah kita berangkatkan ibadah Umroh ke tanah suci, itu sebagai hadiah dari saya dan semoga bisa menjadi pemicu motivasi kepada yang lainnya,” ujarnya.
Selain itu, dalam kesempatan itu pun pihaknya menyampaikan bahwa akan berdampingan dengan Caleg DPRD Provinsi Banten H. Wawan Suhada SE dan Caleg DPR RI H. Wahidin Halim (WH) pada kontestasi Pileg 2024.
“Sekedar informasi, bahwa saya akan bersama Pak Wawan Suhada dan Pak WH (Wahidin Halim) bergandengan tangan demi meraih suara sebanyak-banyaknya dan menang bersama,” pungkasnya. (Ade Maulana)