Lanjut baca artikel
Peristiwa

Gudang Spare Part dan Aksesoris Mobil Milik PT SPM di Teluknaga Kebakaran

Ade Maulana
356
×

Gudang Spare Part dan Aksesoris Mobil Milik PT SPM di Teluknaga Kebakaran

Sebarkan artikel ini
Gudang Spare Part dan Aksesoris Mobil Milik PT SPM di Teluknaga Kebakaran
Gudang Spare Part dan Aksesoris Mobil PT Sehati Prima Makmur (SPM) Kebakaran, Api Memerah. (Poto: BPBD Kab Tangerang)

KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID Sebanyak enam unit gudang penyimpanan onderdil (spart part) dan aksesoris mobil milik PT Sehati Prima Makmur di jalan raya Tanjung Pasir, Kampung Kebon Jahe, Desa Pangkalan, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Kamis (16/11/2023).

 

ADVERTISING
SCROOL UNTUK LANJUT BACA

Dalam peristiwa kebakaran gudang onderdil dan aksesoris mobil tersebut, BPBD Kabupaten Tangerang mengerahkan sedikitnya enam unit mobil pemadam kebakaran (damkar) untuk mengatasi si jago merah.

 

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat mengatakan, belum diketahui penyebab pasti kebakaran yang menghanguskan 6 gudang industri spare part milik PT Sehati Prima Makmur tersebut. Saat ini pihaknya mengaku, tengah berupaya melakukan pemadaman dengan mengerahkan 6 unit mobil pemadam dari 5 Pos Damkar.

 

“Api memerah dan cukup besar sehingga total ada enam gudang spare part yang ludes terbakar,” kata Ujat Sudrajat.

Baca Juga: Gudang Tiner di Teluknaga Tangerang Terbakar, Satu Orang Karyawan Terluka

 

Lanjut Ujat, beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran itu. Namun satu unit rumah tinggal milik warga yang berada dekat pabrik turut terbakar.

 

“Tidak ada korban jiwa, tapi ada satu rumah yang terdampak dan terbakar,” ujarnya. (Ade Maulana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *