Lanjut baca artikel
Kesehatan

Hut Ke-6 RSUD Pakuhaji Tangerang, Pj Bupati: Buat Masyarakat Senang Dengan Pelayanan

Ade Maulana
276
×

Hut Ke-6 RSUD Pakuhaji Tangerang, Pj Bupati: Buat Masyarakat Senang Dengan Pelayanan

Sebarkan artikel ini
Hut Ke-6 RSUD Pakuhaji Tangerang, Pj Bupati: Buat Masyarakat Senang Dengan Pelayanan
Pj Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono Saat Secara Simbolis Memotong Pita pada Perayaan HUT ke-6 Rumah Sakit Umum Daerah Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. (Foto: Ade Maulana/Dellik.id)

KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID Penjabat Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono menghadiri perayaan HUT ke-6 RSUD Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Rabu (31/1/2024).

 

ADVERTISING
SCROOL UNTUK LANJUT BACA

Dalam sambutannya, Pj Bupati Tangerang Andi Ony meminta Rumah Sakit Umum Daerah Pakuhaji terus memberikan pelayanan yang optimal dan kemudahan kepada masyarakat dalam mendapatkan layanan kesehatan. Karena kata dia, tujuan utama didirikannya rumah sakit di Tangerang Utara ini adalah untuk mempermudah dan menjangkau masyarakat dalam menerima pelayanan dalam segi kesehatan.

 

“Di HUT ke-6 RSUD Pakuhaji ini saya berharap seluruh jajaran yang ada untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat berikan pelayanan yang optimal,” kata Pj Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono.

 

Selain itu, pihaknya selaku Pemerintah Daerah akan terus mensuport segala kebutuhan penunjang sarana dan prasarana di RSUD Pakuhaji demi mendukung dan terpenuhinya pelayanan maksimal dan optimal untuk masyarakat.

 

“Momentum ini (HUT ke-6) RSUD Pakuhaji bukan hanya perayaan semata yang kita harus nikmati bersama, tetapi harus dijadikan momentum penting untuk kita sama-sama berproses melakukan perbaikan yang berkualitas bagi penyelenggaraan kesehatan untuk masyarakat,” ujarnya.

 

Sementara itu, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Pakuhaji, dr. Umie Kulsum, MM mengatakan dalam upaya memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat dirinya terus melakukan inovasi salah satunya dengan membuat aksi perubahan yakni Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) yang terpadu melalui pengintegrasian layanan administrasi unit layanan di RSUD Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

 

Dimana lanjut Umie, semua sistem di rumah sakit sudah bridging dengan BPJS agar dapat dengan mudah dilakukan pendataan secara realtime. Selain itu, dengan diberlakukanya sistem tersebut akan lebih mudah melakukan pengontrolan dan berperngaruh terhadap pencapaian penghasilan.

 

“RSUD Pakuhaji sudah menerapkan SIMRS dan dari kasir langsung bridging dengan BPJS, jadi tidak lagi pembayaran tunai untuk menghindari terjadinya frauds (penipuan) hal ini diterapkan berdasarkan pengalaman yang saya peroleh sebelumnya,” kata Dirut RSUD Pakuhaji, dr. Umie Kulsum, MM.

 

Direktur RSUD Pakuhaji asli Putri kelahiran Kecamatan Pakuhaji itu pun menambahkan, bahwa upaya lain yang ia lakukan untuk menuju transformasi kesehatan yang mencakup 6 jenis transformasi seperti transformasi layanan primer, rujukan, sistem ketahanan kesehatan, sistem pembiayaan kesehatan, SDM kesehatan dan teknologi kesehatan.

Baca Juga: Pj Bupati Tangerang Kunjungi Pasien di RSUD Pakuhaji

 

Diungkapkan Umie, Rumah Sakit Pantura saat ini sudah menggunakan metode Tes Cepat Molekuler (TCM) dengan dokter spesialis Patalogi Anatomi untuk mendeteksi penyakit Tuberkulosis (TBC) berbasis nested real time untuk melakukan pengecekan Sputum atau dahak pasien penderita Tuberkulosis Paru secara cepat dan praktis.

 

“Alhamdulillah RSPH sekarang menggunakan metode TCM TB dengan dokter spesialis Patalogi Anatomi, dengan waktu cepat dapat mendeteksi bakteri mycobacterium dalam sample dahak pasien. Ini merupakan bagian transformasi teknologi kesehatan yang dilakukan dan hanya ada di RSPH,” pungkasnya. (Ade Maulana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *