Lanjut baca artikel
Berita

Puluhan Bangli di Kali Perancis Dibongkar, Camat Kosambi: Pemiliknya Ikut Bongkar

Ade Maulana
342
×

Puluhan Bangli di Kali Perancis Dibongkar, Camat Kosambi: Pemiliknya Ikut Bongkar

Sebarkan artikel ini
Puluhan Bangli di Kali Perancis Dibongkar, Camat Kosambi: Pemiliknya Ikut Bongkar
Camat Kosambi Dadang Sudrajat Bersama Pihak Kementerian PUPR Usai Melakukan Pembongkaran Bangli di Kali Perancis, Kelurahan Dadap.

KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID – Dalam upaya mencegah banjir dan menciptakan lingkungan yang bersih dan asri, bangunan liar (Bangli) di sepanjang bantaran Kali Perancis Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi ditertibkan.

 

ADVERTISING
SCROOL UNTUK LANJUT BACA

Camat Kosambi, Dadang Sudrajat mengatakan sepanjang 1 kilometer bangunan liar yang berada di bantaran kali perancis dibongkar secara gotong royong melibatkan pihak Kementerian PUPR, PT. BPR, Perangkat Desa dan Trantibmum Kecamatan. Pembongkaran 33 bangunan liar tersebut rencananya akan dilakukan penataan turab agar memperlancar saluran air.

 

“Pembongkaran bangli dilakukan bersama pemiliknya, karena sebelum kita lakukan pembongkaran sudah dilakukan sosialisasi baik secara bersurat maupun pendekatan terlebih dahulu kepada mereka,” kata Camat Kosambi Dadang Sudrajat.

 

Baca Juga: Warga Minta Camat Kosambi Tangerang Tertibkan Bangli Yang Diduga Dijadikan Sarang Prostitusi

 

Setelah itu, kata Dadang rencananya area tersebut selain untuk mencegah terjadinya banjir dan dijadikan taman terbuka hijau, pihaknya juga akan menata area tersebut untuk dijadikan lokasi kuliner terpadu di wilayah Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang.

 

“Senin ini sudah dimulainya pemasangan tiang pancang turap di sepanjang bantaran kali Dadap Perancis. Bersama tiga pilar dan tim dari Kementrian PUPR sudah melaksanakan persiapan bahkan pembongkaran bangli di area pingir kali itu sudah dilakukan dan akan kami tata untuk dijadikan wisata kuliner terpadu,” ujarnya. (/Ade Maulana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *