Lanjut baca artikel
Berita

Reses ke-1 Chris Indra Wijaya, Warga Belimbing Kosambi Minta Permudah Layanan Rumah Sakit dan RTLH

Ade Maulana
301
×

Reses ke-1 Chris Indra Wijaya, Warga Belimbing Kosambi Minta Permudah Layanan Rumah Sakit dan RTLH

Sebarkan artikel ini
Reses ke-1 Chris Indra Wijaya, Warga Belimbing Kosambi Minta Permudah Layanan Rumah Sakit dan RTLH
Warga Desa Belimbing, Beni Saat Menyampaikan Aspirasi pada Reses Ke-1 Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Partai NasDem, Chris Indra Wijaya di Aula Kantor Desa Belimbing. (Foto: Ade Maulana/Dellik.id)

KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID Ratusan warga Desa Belimbing, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang antusias menghadiri Reses ke-1 anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Chris Indra Wijaya, Sabtu (27/1/2024).

 

ADVERTISING
SCROOL UNTUK LANJUT BACA

Dalam Reses ke-1 DPRD Kabupaten Tangerang tahun anggaran 2024 yang digelar di Aula Kantor Desa Belimbing tersebut, masyarakat pun menyampaikan berbagai usulan pembangunan dan bantuan aspirasi.

 

Salah satu warga Desa Belimbing, Beni mengatakan, dirinya berharap wakil rakyat putra terbaik asal Kecamatan Kosambi, Chris Indra Wijaya yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Tangerang kedepan dapat membantu warga Desa Belimbing untuk mendapatkan kemudahan dalam mendapatkan layanan kesehatan di rumah sakit milik pemerintah daerah.

 

Pasalnya, kata dia, saat ini masih banyak ditemukan rumah sakit milik pemerintah daerah yang masih memiliki kekurangan kamar untuk perawatan pasien. Dimana menurutnya, hal itu kemudian menjadi salah satu faktor masyarakat tidak dapat menikmati fasilitas kesehatan yang dibangun dari pajak rakyat.

 

“Saya minta Pak Dewan Chris membantu masyarakat Desa Belimbing dalam hal kemudahan pelayanan di rumah sakit, agar masyarakat tidak bingung ketika sakit dan datang ke rumah sakit pemda tidak mendengar lagi kata ‘tidak ada kamar’ ,” kata Beni menyampaikan dalam Reses Chris Indra Wijaya, Sabtu (27/1/2024).

 

Sementara itu, salah seorang warga lainnya, Cuan Hoy Suviro meminta, agar dalam anggaran tahun 2024 ini, anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari Partai NasDem Chris Indra Wijaya mengalokasikan bantuan mobil pengangkut sampah baik roda 4 maupun roda 3 yang bisa dipergunakan untuk mengangkut sampah rumah tangga dari warga di setiap RT.

 

“Kalau bisa tolong Desa Belimbing diberi bantuan mobil pengangkut sampah atau gerobak mobil (germo) untuk mengangkut sampah dari rumah-rumah warga,” ujarnya.

 

Selain itu ia pun meminta bantuan pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) bagi masyarakat miskin yang ada di Desa Belimbing. Hal itu lantaran alokasi dana desa yang ada tidak mampu mengcover sepenuhnya untuk pembangunan rumah kumuh dan miskin yang ada.

 

“Biasanya kan ada aspirasi dewan bentuknya pembangunan infrastruktur jalan. Kalau memang bisa tahun 2024 ini bantu untuk ngebangun rumah warga miskin (rtlh),” harapnya.

Baca Juga: Puluhan Warga Salembaran Jati Terharu Rumahnya Akan Dibedah Oleh Dewan Chris Indra Wijaya

 

Menanggapi aspirasi warga tersebut, anggota DPRD Kabupaten Tangerang Partai NasDem, Chris Indra Wijaya mengatakan, bahwa dirinya pada rapat pembahasan anggaran di DPRD sudah membahas terkait penambahan armada dump truk untuk pengangkut sampah di tahun 2024 ini. Terkait pelayanan kesehatan di rumah sakit milik daerah, Chris mengungkapkan, bahwa saat ini RSUD Pakuhaji dipimpin oleh putri terbaik asal Kecamatan Pakuhaji, yang mana kata dia, saat ini pelayanan kesehatan di sana jauh lebih baik dan kedepan rencananya akan ada penambahan gedung baru.

 

“Tahun ini tiap kecamatan akan ada penambahan mobil dump truk untuk mengoptimalkan pengangkutan sampah. Untuk masyarakat yang tidak memiliki BPJS Kesehatan sekarang ada jaminan UHC cukup pakai KTP,” kata Chris Indra Wijaya.

(Ade Maulana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *