KOTA TANGERANG, DELLIK.ID – Ribuan warga Kampung Periuk pintu Hex, Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, tumpah ruah ke jalan raya mengikuti pawai obor menyambut kedatangan bulan suci ramadhan 1444 hijriah, Sabtu (18/3/2023) malam.
Hal tersebut dilakukan warga Kelurahan Periuk sebagai tradisi menyambut bulan penuh berkah yang tinggal hanya hitungan hari. Kemeriahan warga tersebut berjalan kaki sembari membawa obor hingga menempuh jarak 3 kilometer.
Ketua RW 02 Periuk Pintu Hex, H. Ahmad Roqib mengatakan, bahwa kegiatan pawai obor ini diikuti kurang lebih seribu orang warga. Antusias warga melakukan pawai obor sebagai bentuk kebahagiaannya akan datangnya bulan suci ramadhan.
Selain itu, kata Roqib, acara itu pun dilanjutkan dengan pentas seni dan ditutup dengan tasyakuran.
“Semua warga tumpah ruah ke jalan menyambut Ramadhan dengan tradisi pawai obor sambil melantunkan sholawat,” kata H. Ahmad Roqib kepada dellik.id, Sabtu (18/3/2023).
Baca Juga: Kompak! Pemuda Periuk Tangerang Galang Dana Peduli Cianjur
Salah satu warga, Kholisoh mengungkapkan, bahwa pawai obor tahun ini sangat meriah pasca pandemi melanda negeri lebih dari 2 tahun. Seluruh warga, baik remaja putra, putri bahkan anak-anak turut berbahagia dan berbaur dalam memeriahkan acara menyambut puasa.
“Masya Allah seneng bener bang (warga menyebut wartawan) baru tahun ini lagi bisa pawai obor nyambut bulan puasa. Semoga ramadhan tahun ini (2023) semua diberi kesehatan dan meraih kemenangan,” pungkasnya. (Ade Maulana)