KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID – Dalam upaya meningkatkan partisipasi pemilih pada Pilkada 2024 mendatang, PPK Kecamatan Teluknaga melalukan sosialisasi gerakan melindungi hak pilih (GMHP) yang diselenggarakan di Alun-alun Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Minggu, 8 September 2024.
Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Teluknaga, Lufti Ariansyah, mengatakan bahwa kegiatan Gerakan Melindungi Hak Pilih (GMHP) ini merupakan kegiatan yang ia laksanakan untuk meningkatkan partisipasi Masyarakat Kecamatan Teluknaga pada Pemilihan gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Tangerang pada Pilkada serentak tahun 2024 mendatang, hal itu pun diatur dalam peraturan KPU Nomor 9 Tahun 2022.
“Tahapan Pilkada dan pada saat pelaksanaan harus gembira, untuk itu pelaksanaan sosialisasi GMHP hari ini kita kemas sambil senam pagi bersama,” kata Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Teluknaga, Lufti Ariansyah, kepada dellik.id, Minggu, 8 September 2024.
Selain itu, pria yang akrab disapa Upi itu pun berharap, pada 27 November 2024 mendatang masyarakat dapat menentukan pilihannya dengan cerdas dan menjadi pemilih yang berkualitas. “Jadilah pemilih berkualitas, tentukan pilihan dengan baik dan datang ke TPS untuk memberikan suaranya,” harapnya.
Baca Juga: Viral, Diduga Oknum Guru SD di Teluknaga Kembalikan Uang Pinjaman Dengan cara Dilempar
Terpisah, salah satu pemilih milenial, Dian mengungkapkan, bahwa dirinya sangat senang bisa mengikuti acara sosialisasi GMHP yang dilaksanakan oleh PPK Kecamatan Teluknaga. Pasalnya, sebagai seorang pemilih yang baru pertama kali dirinya merasa bingung untuk melakukan pengecekan terkait data dirinya pada klasifikasi pemilih pemula. Dengan adanya sosialisasi ini dirinya mengaku bisa langsung diberikan bimbingan melakukan pengecekan data dirinya didaftar pemilih pada situs milik KPU Kabupaten Tangerang.
“Anggota PPK nya ramah-ramah dan seneng banget jadi pemilih pemula yang siap berpartisipasi menyukseskan Pilkada 2024,” pungkasnya. (Ade Maulana)