Lanjut baca artikel
https://dellik.id/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241124-WA0010-min.jpg
Peristiwa

Truk Tangki Milik PT Panca Sakti Bermuatan Methanol Terbakar di Tol Tangerang Merak

×

Truk Tangki Milik PT Panca Sakti Bermuatan Methanol Terbakar di Tol Tangerang Merak

Sebarkan artikel ini
Truk Tangki Milik PT Panca Sakti Bermuatan Methanol Terbakar di Tol Tangerang Merak
Petugas Damkar BPBD Kabupaten Tangerang saat Memadamkan Api yang Membakar Truk Bermuatan Methanol di Tol Tangerang Merak km36. (Foto:BPBD for Dellik.id)

KABUPATEN TANGERANG, DELLIK.ID Sebuah truk tangki milik PT Panca Sakti bermuatan methanol dengan nomor Polisi B9310JEH yang dikemudikan oleh Samsudin terbakar di jalan tol Tangerang Merak km36.

 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat mengatakan, peristiwa terbakarnya truk tangki milik PT Panca Sakti yang bermuatan methanol 24.000 liter di jalan tol Tangerang Merak km36 pada Jumat 5 Januari 2023 sekira pukul 15.13 WIB yang melaju dari arah Cilegon menuju Serpong bermula dari pecahnya ban dan mengakibatkan percikan api dari kampas rek bagian belakang pada saat sopir menepikan kendaraannya.

 

“truk dari arah Cilegon menuju Serpong membawa cairan methanol. Pada saat pecah ban tiba-tiba mengeluarkan percikan api di bagian kampas rem belakang sehingga api membakar seluruh bagian tangki mobil tersebut,” kata Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat dalam keterangan tertulisnya kepada dellik.id, Sabtu (5/1/2024).

Baca Juga: Mobil Minibus Membawa Solar Dijerigen Terbakar di Tol Jakarta Merak

 

Mendapati laporan tersebut, pihaknya langsung bergerak mengirimkan regu pemadam kebakaran dari Pos Balaraja dan Pos Cisoka, ia mengaku tidak memerlukan waktu lama api pun berhasil diatasi dan kondisi aman terkendali kembali tidak terjadi korban luka maupun jiwa.

 

“Alhamdulillah api cepat bisa diatasi dan kondisi jalan tol sudah aman terkendali lagi. Namun akibat kebakaran itu truk tangki tidak dapat dioperasikan karena seluruh bagian komponen roda dan penggeraknya rusak terbakar,” pungkasnya. (Ade Maulana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *